LKPj Pelaksanaan APBD Kalteng 2020

oleh
oleh
LAPORAN : Wakil Gubernur Kalimantan Tengah H Edy Pratowo menyampaikan jawaban gubernur atas pandangan umum fraksi pendukung DPRD terhadap Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD tahun 2020 secara virtual di Ruang Rapat Bajakah, Kantor Gubernur Kalteng, Rabu (14/7). (DISKOMINFOSANTIK UNTUK KALTENG POS)

Diungkapkannya, dalam rangka memaksimalkan kembali realisasi pendapatan asli daerah (PAD), Pemprov Kalteng terus berupaya melakukan intensifikasi dan ekstensifikasi. Tentu dengan melakukan inovasi serta membuat terobosan dalam rangka menggali potensi penerimaan daerah selain pajak dan retribusi daerah.

“Sehingga ratio penerimaan dari PAD akan semakin besar dan diharapkan terciptanya kemandirian pengelolaan anggaran daerah, yang akan berdampak terhadap kemajuan pembangunan dan kemakmuran masyarakat Kalteng,” ungkapnya.

Wagub menyampaikan terima kasih atas saran dan masukan untuk Pemprov Kalteng agar mengembangkan pola koordinasi antarinstansi maupun dengan kabupaten/kota se-Kalteng. Edy menyebutkan, akan terus mengembangkan pola koordinasi terhadap semua pihak. “Guna memperoleh hasil yang optimal, terutama dalam pelaksanaan pembangunan,” pungkasnya. (abw/ens)