Pengembangan RTH DR II Mendapat Dukungan

by
by
Rudi Hartono

KASONGAN – Pemerintah Kabupaten Katingan melalui Dinas Lingkungan Hidup, kini sedang melakukan pengembangan atau pembangunan kembali taman Ruang Terbuka Hijau Dana Reboisasi (RTH DR) II di depan Kantor Bupati Katingan. Terkait hal ini, pengembangan RTH DR II ini mendapat dukungan penuh dari jajaran anggota Legislatif. “Bagus kita dukung pengembangan taman itu,” kata Anggota DPRD Kabupaten Katingan Rudi Hartono kepada Kalteng Pos, Selasa (27/9).

Sebab menurut Rudi, keberadaan RTH DR yang sebelumnya sudah dibangun, cukup diminati masyarakat untuk datang berkunjung ke tempat itu. “Ini untuk memberikan tempat bagi warga kita yang ingin bersantai bersama keluarga, sambil menikmati alam sekitar taman itu sendiri,” ucap politisi partai Golkar ini.

Dengan adanya tambahan fasilitas, ujar mantan wartawan ini, tentunya bisa membuat pengunjung lebih nyaman lagi dikawasan tersebut. “Harapan kita, dengan banyaknya pengunjung. Mampu menghasilkan pendapatan yang lebih besar lagi untuk Kabupaten Katingan. Sebab di taman itu kan, sudah ada parkir dan sebagainya,” ujar wakil rakyat asal Tumbang Samba Kecamatan Katingan Tengah.(eri)

Leave a Reply