Kaltengonline.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Katingan meminta agar Pemerintahan Desa yang ada di Katingan untuk dapat memaksimalkan penggunaan dana desa melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) guna menghidupkan sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di desanya masing-masing.
“Kami meminta Pemdes dapat memaksimalkan kembali penggunaan dana desa melalui BUMDES melalui sektor UMKM yang ada di desa, sehingga usaha mereka dapat lebih maju dan perekonomian semakin bertambah meningkat,” kata Anggota DPRD Katingan, Sugianto.
Menurutnya, pemerintah pusat sudah menjamin kesejahteraan masyarakat desa dengan mengembangkan berbagai potensi yang ada di desa seluruh tanah air sehingga melahirkan program melalui penyaluran anggaran yang cukup besar. Bahkan dia juga menegaskan, program yang ada salah satunya yakni BUMDES merupakan langkah dasar untuk mengembangkan ekonomi masyarakat di desa.
“Maka dari itu perlu adanya dukungan dan dorongan supaya desa yang ada di daerah kita saat ini lebih maksimal lagi dalam mengelola Badan usaha milik desanya, kembangkan potensi yang ada melalui BUMDES tersebut, karena dari situ ada anggaran yang di khususkan untuk mengembangkan potensi di desa, termasuk UMKM kita,” ujarnya.(ko)