PALANGKA RAYA – Dalam rangka Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Tahun 2023, Pemerintah Kota Palangka Raya menggelar operasi pasar Gas Elpiji. Kali ini operasi pasar digelar di di Masjid Al-Kausar, Jalan Simpei Karuhei, Kelurahan Palangka, Kecamatan Jekan Raya pada Senin (12/6/2023).
Dalam operasi pasar kali ini, sebanyak 560 Gas Elpiji yang disediakan, termasuk diantaranya, 250 elpiji ukuran 3 kg yang paling banyak diincar oleh masyarakat.
Ketua RT 06 Kelurahan Palangka, Kecamatan Jekan Raya Ahmad Kholidin Effendi S.Sos mengatakan, bahwa wilayahnya menerima 150 kupon yang dibagikan ke warga untuk pembelian gas 3kg.
“Satu RT terdapat 2.800 warga, pembagian kupon dibagi menjadi dua RT, yaitu RT 05 berjumlah 100 kupon dan RT 06 berjumlah 150 kupon, itu untuk warga yang membutuhkan”, ungkapnya.
Dikatakan Kholidin, penerima kupon bukan hanya warga biasa, namun juga para pelaku Usaha Kecil Mikro Menengah (UMKM) sehingga diharapkan dapat benar-benar tepat sasaran.
Salah seorang warga RT06/RW25 bernama Ratna mengatakan, operasi pasar hari ini sangat membantu warga sekitar. Beliau biasa membeli di pangkalan dengan selisih harga Rp.3 ribu. “Kalau di pangkalan biasa beli harga Rp 25 ribu tapi kalau di warung bisa Rp 35 ribu”, ungkapnya.
Ratna mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Palangka Raya, karena dengan diadakannya operasi pasar seperti ini sangat membantu warga sekitar, terkhusus dirinya yang bekerja sebagai pedagang makanan.
“Kami berharap kegiatan seperti bisa diadakan sebulan sekali atau bahkan seminggu sekali”, tambahnya.
Berdasarkan pantauan di lapangan, warga terlihat antusias dengan kegiatan operasi pasar gas elpiji ini. Banyak warga yang mengantri dengan tertib untuk menukarkan kupon pembelian gas elpiji ukuran 3 kg. Selain itu beberapa warga juga ada yang membeli gas elpiji (tanpa kupon) ukuran 5,5kg dan 12 kg sesuai dengan kebutuhan mereka masing-masing.(ovi/ko)







