Bardiansyah Ajak Orang Tua Tanamkan Budaya Takut Narkoba Sejak Dini

oleh
oleh
Bardiansyah
Bardiansyah

KUALA KAPUAS, Kaltengonline.com – Pencegahan narkoba perlu dimulai sejak usia dini dan dimulai dari lingkungan terdekat, yakni keluarga. Anggota DPRD Kabupaten Kapuas, Bardiansyah, SE, mengajak para orang tua agar menanamkan budaya takut terhadap narkoba kepada anak-anak mereka sejak kecil. Langkah ini dinilai sebagai salah satu upaya efektif memutus rantai penyalahgunaan narkotika di kalangan generasi muda.

“Peran orang tua sangat penting untuk menanamkan budaya takut narkoba sejak anak masih kecil. Berikan mereka pemahaman sejak dini bahwa narkoba sangat berbahaya bagi masa depan mereka,” ujar Bardiansyah, politisi Partai NasDem, belum lama ini.

Ia mengungkapkan kekhawatirannya terhadap potensi penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar, yang bisa berdampak buruk pada masa depan generasi muda Kabupaten Kapuas. Oleh karena itu, dibutuhkan sinergi semua pihak untuk mencegah dan memberantas peredaran narkotika.

Baca Juga:  Jalan Penghubung Kapuas–Batola Jadi Proyek Strategis Dongkrak Ekonomi

“Ini tanggung jawab bersama, mulai dari orang tua, masyarakat, hingga aparat penegak hukum,” tegas mantan Ketua KPU Kabupaten Kapuas tersebut.

Selain keluarga, Bardiansyah juga menyoroti pentingnya peran pendidik dalam memberikan pemahaman kepada siswa mengenai bahaya narkoba. Ia berharap guru dapat menjadi garda terdepan dalam edukasi anti-narkoba di lingkungan sekolah.

“Jika ada informasi terkait peredaran atau penyalahgunaan narkoba, masyarakat diharapkan proaktif menyampaikan kepada pihak berwenang agar segera ditindaklanjuti,” pungkasnya. (alh/ko)