PALANGKA RAYA, kaltengonline.com – Dalam upaya memperkuat pencegahan penyalahgunaan narkoba hingga ke tingkat akar rumput, Badan Narkotika Nasional Provinsi Kalimantan Tengah kembali melaksanakan kegiatan penyuluhan bahaya narkoba di wilayah pinggiran Kota Palangka Raya.
Kali ini, BNNP Kalteng hadir sebagai narasumber dalam kegiatan Penyuluhan Bahaya Penyalahgunaan Narkoba di SMP Satu Atap 9 Palangka Raya pada Selasa (4/11/2025). Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah terhadap pelaksanaan program P4GN (Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika) di kawasan Kelurahan Bersinar (Bersih Narkoba).
Acara dibuka secara resmi oleh Lurah Bereng Bengkel, Achmad Riady kemudian dilanjutkan dengan penyampaian pesan anti narkoba oleh Ketua Tim Pencegahan, Wahyudi dan diakhiri dengan penyuluhan bahaya penyalahgunaan narkoba oleh Is Zulkarnain A., S.M. dari BNNP Kalteng.
Dalam paparannya, Is Zulkarnain menjelaskan bahaya penyalahgunaan narkoba bagi remaja serta pentingnya membangun lingkungan sekolah yang bersih dari narkoba.
Kegiatan tersebut diikuti oleh 50 siswa dari kelas VII, VIII, dan IX. Seusai penyuluhan, para siswa aktif berdiskusi dan mengajukan berbagai pertanyaan seputar dampak dan pencegahan narkoba di kalangan pelajar.
“Melalui kegiatan ini, diharapkan para siswa dapat memahami bahaya penyalahgunaan narkoba dan memiliki keteguhan untuk menolak segala bentuk ajakan yang mengarah pada penggunaan narkoba, baik di lingkungan sekolah maupun tempat tinggalnya,”pungkas Is Zulkarnain. (bud)







