Pangkalan Bun, kaltengonline.com – Pengurus Kabupaten (Pengkab) PBSI Kotawaringin Barat (Kobar) menggelar Open Turnamen Kobar Cup 2025 se-Kalimantan Tengah. Turnamen ini menjadi wadah kompetisi sekaligus pembinaan atlet bulu tangkis daerah, dengan melibatkan peserta dari berbagai kabupaten/kota di Kalteng, Senin (15/12).
Pembukaan turnamen dilakukan oleh Ketua Harian KONI Kobar, H Arif Asrofi, yang mewakili Ketua Umum KONI Kobar Hj Fatmawati. Dalam sambutannya, Arif Asrofi menyampaikan bahwa sejatinya kegiatan ini dibuka langsung oleh Ketua Umum KONI Kobar, namun karena masih berada di Malaysia, dirinya ditugaskan untuk menghadiri dan membuka acara secara resmi.
“Beliau berpesan agar kegiatan ini berjalan lancar dan memberi manfaat besar bagi pembinaan atlet. Saya hadir mewakili Ketua Umum untuk membuka secara resmi Open Turnamen Kobar Cup 2025,” ujar Arif Asrofi di hadapan peserta dan undangan.
Arif Asrofi juga menegaskan bahwa pelaksanaan turnamen ini bersumber dari dana hibah KONI Kabupaten Kotawaringin Barat. Ia mengapresiasi PBSI Kobar yang dinilai telah menggunakan dan menyalurkan dana hibah sesuai dengan proposal yang diajukan.
“Atas nama pengurus KONI Kobar, kami mengucapkan terima kasih. Dalam pantauan kami, dana hibah yang disalurkan kepada PBSI Kobar telah dimanfaatkan dengan baik dan sesuai peruntukannya,” katanya.
Lebih lanjut, Arif Asrofi berharap Kobar Cup 2025 dapat menjadi momentum penting dalam persiapan menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Tengah 2026. Menurutnya, turnamen ini sangat strategis untuk mengasah kemampuan atlet serta memetakan potensi yang dimiliki daerah.
Ia juga mengingatkan arahan Gubernur Kalimantan Tengah terkait jadwal Porprov 2026 yang dimajukan ke bulan Agustus. Awalnya, Porprov direncanakan berlangsung pada Oktober, namun dimajukan karena pertimbangan tingginya curah hujan pada periode tersebut. “Ini menjadi tantangan sekaligus peluang bagi kita untuk menyiapkan atlet lebih awal dan lebih matang,” pungkasnya.(bob)







