PKS Kobar Perkuat Kolaborasi dengan Pemda, Rakerda Jadi Tonggak Sinergi Pembangunan Daerah

oleh
oleh

Pangkalan Bun, Kaltengonline.com – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) sebagai langkah strategis memperkuat konsolidasi internal sekaligus meneguhkan komitmen kolaborasi dengan Pemerintah Daerah dalam mendukung pembangunan dan pelayanan publik. Kegiatan ini diikuti seluruh struktur kepengurusan, mulai dari tingkat kabupaten hingga Dewan Pengurus Cabang (DPC), serta dirangkaikan dengan pelantikan pengurus tingkat kecamatan.

Ketua DPD PKS Kotawaringin Barat, Heru Sutrisno, menyampaikan bahwa Rakerda menjadi momentum penting dalam proses regenerasi kepengurusan periode 2025–2030. Regenerasi tersebut dinilai krusial agar partai tetap dinamis, adaptif, dan mampu menjawab tantangan politik sekaligus kebutuhan masyarakat yang terus berkembang.

Dalam Rakerda tersebut, PKS Kobar juga menetapkan target peningkatan perolehan kursi legislatif pada Pemilu mendatang. Dari satu kursi pada pemilu sebelumnya, PKS menargetkan mampu meraih lima kursi. Heru menegaskan, target ini realistis jika seluruh struktur partai solid, bekerja terukur, dan konsisten turun melayani masyarakat.

Lebih jauh, Heru menekankan bahwa perjuangan politik PKS tidak semata berorientasi elektoral, tetapi juga berfokus pada kontribusi nyata bagi daerah. Oleh karena itu, sinergi dan kolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat menjadi salah satu kesepakatan penting dalam Rakerda, terutama dalam mendorong peningkatan kualitas pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga:  Ribuan Jamaah Antusias Hadiri Isra Mikraj 1447 H Pemkab Kobar Bersama Gus Iqdam

Sejumlah program unggulan turut dipaparkan, di antaranya program Join PKS sebagai strategi penguatan basis keanggotaan. PKS Kobar juga memberikan perhatian besar pada penguatan peran perempuan, khususnya kalangan emak-emak, yang dinilai memiliki kekuatan sosial dan politik yang signifikan sebagai pemilih loyal sekaligus agen perubahan di lingkungan keluarga dan masyarakat.

“Saat ini kami telah membentuk 10 posko Rumah Keluarga Indonesia di Kotawaringin Barat. Ini menjadi ruang pemberdayaan, pendampingan, sekaligus pelayanan sosial yang selaras dengan program pemerintah daerah,” ujar Heru, menegaskan komitmen PKS untuk hadir langsung di tengah masyarakat.

Sementara itu, pada penutupan Rakerda, Wakil Bupati Kotawaringin Barat, Suyanto, menyampaikan apresiasi atas komitmen PKS dalam membangun kolaborasi dengan Pemda dan DPRD. Ia berharap hasil Rakerda mampu melahirkan program-program yang berpihak kepada rakyat serta bersinergi dengan kebijakan pemerintah daerah demi mewujudkan Kotawaringin Barat yang semakin maju, sejahtera, dan berdaya saing. (ko)