Kuala Pembuang, kaltengonline.com – Bupati Seruyan Ahmad Selanorwanda, S.E., M.Si., menerima kunjungan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Kotawaringin Timur di Rumah Jabatan Bupati Seruyan, Rabu (28/1/2026).
Pertemuan tersebut membahas penguatan koordinasi dan sinergi dalam pelaksanaan Program Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di Kabupaten Seruyan.
Bupati Seruyan menyambut baik komitmen kerja sama tersebut dan menegaskan dukungan penuh Pemerintah Kabupaten Seruyan terhadap upaya pemberantasan narkoba. Menurutnya, program P4GN merupakan tanggung jawab bersama dalam melindungi generasi muda serta masyarakat dari bahaya narkotika.
“Pemerintah Kabupaten Seruyan sangat mendukung pelaksanaan P4GN sebagai langkah strategis mencegah penyalahgunaan dan peredaran narkoba di daerah,” tegas Bupati.
Sebagai wujud komitmen nyata, Pemkab Seruyan telah melaksanakan tes narkoba bagi pejabat eselon II dengan hasil yang baik. Ke depan, kegiatan tersebut akan dilakukan secara bertahap kepada seluruh aparatur sipil negara. Selain itu, Bupati juga menekankan pentingnya sosialisasi dan edukasi berkelanjutan kepada masyarakat mengenai bahaya narkoba.
Sementara itu, Kepala BNN Kabupaten Kotawaringin Timur berharap sinergi dan koordinasi lintas sektor dapat terus ditingkatkan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Melalui pertemuan ini, kedua pihak sepakat memperkuat kerja sama dalam mendukung terwujudnya Kabupaten Seruyan sebagai bagian dari Wilayah Kalimantan Tengah Bersih Narkoba. (bud)







