Pangkalan Bun – Pengurus Kabupaten Taekwondo Indonesia (Pengkab TI) Kotawaringin Barat menegaskan keseriusannya menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Tengah 2026. Salah satu langkah awal yang disiapkan adalah pemanggilan atlet untuk seleksi yang dijadwalkan berlangsung pada Januari 2026.
Sebelum pemanggilan atlet dilakukan, Pengkab TI Kobar terlebih dahulu akan menggelar rapat internal bersama pengurus inti. Selain itu, sejumlah pelatih juga akan dipanggil guna menyusun dan mematangkan program latihan yang terukur, sistematis, serta menyesuaikan kebutuhan atlet menuju Porprov.
Ketua Pengkab TI Kobar, Yosi Irawan, menegaskan bahwa target yang dipasang bukan sekadar partisipasi. Taekwondo Kobar membidik raihan 10 medali emas pada Porprov 2026, sebuah target ambisius yang menuntut kerja keras dan komitmen semua pihak.
“Ini memang tugas berat, tapi bukan hal yang mustahil. Kita harus berani memasang target tinggi dan membuktikannya melalui persiapan yang serius dan disiplin,” ujar Yosi Irawan, Selasa (23/12).
Sementara itu, Wakil Ketua Pengkab TI Kobar, Yusro Arodi, menyoroti persoalan stamina atlet sebagai salah satu tantangan utama yang harus segera dibenahi. Menurutnya, peningkatan fisik dan daya tahan atlet harus menjadi fokus utama dalam program latihan ke depan.
Pandangan tersebut juga diamini Wakil Ketua Pengkab TI Kobar lainnya, Wardiman. Ia menekankan pentingnya bergerak cepat dan memulai persiapan sedini mungkin agar target besar yang telah dicanangkan dapat tercapai secara realistis dan terukur pada Porprov 2026.(bob)







