KUALA PEMBUANG– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan minta pemerintah daerah lebih memperhatikan pembangunan di wilayah perdesaan, terutama fasilitas pendukung di sektor pendidikan dan kesehatan.
Anggota DPRD Kabupaten Seruyan, Rudi Hartono menginginkan agar seluruh Pemerintah Desa (Pemdes) memperhatikan skala prioritas masyarakat dalam pelaksanaan pembangunan di desa, terutama dari Anggaran Dana Desa (ADD) maupun Dana Desa (DD). Sehingga pencapain pembangunan desa bisa terus berkembang.
“Kami berharap pada pemerintah daerah bisa lebih memperhatikan pembangunan di wilayah pedesaan. Sebab masih banyak desa yang belum memiliki fasiltas pendukung yang memadai, hal tersebut harus bisa segera diatasi,”katanya Selasa (27/6/2023).
Menurutnya harus fokus pada pembangunan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat dengan tetap memperhatikan potensi di wilayah masing-masing. Sebab setiap wilayah pasti memiliki keunggulan masing-masing, tergantung faktor kondisi wilayah.
Faktor keunggulan di desa harus menjadi sektor yang digenjot. Jangan hanya mengikuti trend. Setiap wilayah memiliki potensi yang berbeda, seperti perikanan, perkebuan, maupun pertanian. Hal tersebut harus bisa dilihat agar program pembanguan di desa bisa berjalan dengan baik.(bud)