TMMD Palangka Raya Wujudkan Harapan Warga Pinggiran

oleh
oleh
PENYERAHAN: Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin diwakili oleh Sekda Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu secara simbolis menyerahkan alat bantu kepada anggota TNI-AD usai menjadi Inspektur Upacara pada pembukaan TMMD Imbangan Ke-117 Tahun Anggaran 2023 di halaman Kantor Wali Kota Palangka Raya, pekan lalu.

PALANGKA RAYA-Pembangunan jembatan sepanjang 180 meter di Kelurahan Mungku Baru, Kecamatan Rakumpit, menjadi bagian dari salah satu program fisik yang akan dilaksanakan oleh Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Imbangan ke-117, di Kota Palangka Raya.

Hal tersebut disampaikan Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, usai upacara pembukaan TMMD Imbangan ke-117 di Kota Palangka Raya. tahun 2023, yang digelar di halaman kantor Wali Kota Palangka Raya, pekan lalu.

“Program TMMD Imbangan di Kota Palangka Raya tahun ini dilaksanakan di Kelurahan Mungku Baru, Kecamatan Rakumpit,” ungkap Hera.

Kembali terkait sasaran fisik TMMD yaitu membangun jembatan kayu, dimana jelas Hera, jembatan itu nantinya menjadi akses utama bagi warga di pinggiran Kelurahan Mungku Baru. Adapun jembatan tersebut dengan panjang 180 meter, lebar dua meter dan tinggi empat meter.

Baca Juga:  Genjot Program GENTING dan Perumahan, Pemko Palangka Raya Perangi Stunting

“Sebenarnya, program pembangunan jembatan kayu di Kelurahan Mungku Baru ini sudah lama diusulkan oleh warga, dan melalui TMMD ini diharap bisa terealisasi,” tuturnya.

Di sisi lain, melalui kegiatan TMMD ini diharapkan pula dapat menyinergikan visi dan misi Pemerintah Kota Palangka Raya, yaitu terwujudnya kota yang maju, rukun dan sejahtera untuk semua masyarakat.

“Pembangunan jembatan kayu ini menjadi salah satu upaya kemanunggalan TNI dalam pemerataan pembangunan. Selain sebagai akses masyarakat dalam beraktivitas, juga dapat mendorong peningkatan ekonomi serta kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya. (ko)