Kuala Kurun, kaltengonline.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunung Mas (Gumas) menggelar rapat dengan Komisi Pemberatasan Korupsi (KPK) secara virtual atau zoom meeting.
Wakil Bupati Gumas Efrensia LP Umbing mengatakan, pihaknya sudah mempersiapkan diri dengan niat serta tekad dalam pencegahan terhadap korupsi. Karena, tindakan pencegahan itu lebih baik daripada mengobati.
“Kemudian juga sudah dibuatkan dari pusat, ada delapan area di bidang-bidang yang berpotensi terjadinya korupsi. Maka dibuatlah langkah untuk dilakukan pencegahan, serta cara-cara untuk mencegah tidakan itu,” ungkap Efrensia LP Umbing, Rabu (5/3).
Misalnya yang dilakukan, sambung dia, seperti pembayaran yang non tunai dan semua pelayanan memakai aplikasi, termasuk perizinan memakai aplikasi yakni melalui OSS. Lalu untuk pengadaan barang dan jasa juga dibuat e-catalog.
“Kita selama ini sudah memakai aplikasi seperti OSS maupun e-catalog versi. 0.6 terbaru, jadi inikan bagian dari pencegahan terjadinya korupsi itu,” terang dia.
Kemudian, ujarnya, tindakan yang dilakukan tersebut merupakan pencegahan kontak fisik secara langsung. Artinya itu merupakan bagian dari pencegahan, sehingga dapat mengurangi daripada kesempatankesempatan
“Jadi kita sekarang ini sudah berusaha untuk tidak, dan kalau bisa hilangkan hal semacam itu, sehingga tidak ada lagi kesempatan, karena korupsi bisanya karena adanya kesempatan ini yang harus dihindari,” tandas dia. (nya/ans/ko)