Ary Dewar Gabung NasDem Kotim

oleh
oleh
Ary Dewar Gabung NasDem Kotim

DPW Dukung Langkah DPD Kotim Perkuat Barisan 2029

Sampit, kaltengonline.com– Partai NasDem Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendapat suntikan kekuatan baru dengan bergabungnya politisi senior H. Ary Dewar, SH., M.A.P. Acara penyambutan berlangsung di Hotel Aquarius, Sampit, Kamis (15/5/2025), dan dihadiri jajaran pengurus partai serta simpatisan.

H. Ary Dewar dikenal sebagai mantan Ketua DPC Gerindra Kotim dua periode dan telah menjabat sebagai anggota DPRD Kotim selama tiga periode. Kini, ia memilih bergabung dengan NasDem untuk melanjutkan perjuangan politiknya.

“Kami dari DPD NasDem Kotim mengucapkan terima kasih atas bergabungnya Bapak H. Ary Dewar. Ini adalah amunisi baru bagi kami untuk membesarkan NasDem ke depan,” ujar Ketua DPD NasDem Kotim, Syahbana.

Ia juga mengajak tokoh-tokoh politik lainnya untuk menyusul bergabung ke NasDem.

“Dengan dinamika politik yang terus berkembang, Partai NasDem Kotim menegaskan komitmennya untuk terus membuka ruang bagi tokoh-tokoh potensial dan memperkuat konsolidasi internal demi mewujudkan perubahan dan pembangunan yang lebih baik di Kotim, ucapnya.

Dukungan terhadap langkah DPD Kotim juga datang dari Ketua DPW NasDem Kalimantan Tengah, Hj. Faridawaty Darland Atjeh. Ia menyatakan keyakinannya bahwa DPD Kotim tengah berada di jalur yang tepat dalam mempersiapkan kader terbaik menyongsong Pemilu 2029.

“Kami di DPW sangat mendukung kerja-kerja politik DPD Kotim. Bergabungnya tokoh seperti Bapak Ary Dewar tentu akan memperkuat barisan NasDem di masa depan, insya Allah menuju 2029 yang lebih baik,” tegas Faridawaty.