Polda Sosialisasi Keselamatan Berlalu Lintas ke Siswa MAN

oleh
oleh
APEL SENIN: AKBP Suwarno, Kasat PJR Polda Kalteng menjadi pembina upacara Senin di MAN Palangka Raya, Senin (12/9).

PALANGKA RAYA – Dalam rangka Hari jadi Lalu Lintas Bhayangkara ke-67 serta menciptakan masyarakat tertib berlalu lintas, Ditlantas Polda Kalteng melaksanakan sosialisasi keselamatan berlalu lintas melalui kegiatan Senin Simpatik pada upacara bendera Senin pagi di MAN Kota Palangka Raya, Senin (12/9/2022) pagi.

Ditlantas Polda Kalteng, melalui AKBP Suwarno, Kasat PJR Polda Kalteng menjadi pembina upacara Senin pagi, sekaligus menyampaikan amanat dan mensosialisasikan peraturan tertib belalu lintas dan teguran simpatik kepada para pelajar MAN Kota Palangka Raya.

AKBP Suwarno dalam amanatnya mengatakan kegiatan Senin simpatik yang dilakukan Ditlantas Polda Kalteng dilaksanakan dengan tujuan memberikan pemahaman kepada para pelajar agar selalu tertib berlalu lintas, dan mengutamakan keselamatan.

“Polda Kalteng menghimbau seluruh warga Sekolah baik Guru maupun siswa agar tertib berlalu lintas, dengan melengkapi kelengkapan berkendara demi menjaga keselamatan di jalan,” ucap Suwarno dalam amanatnya..

Kasat PJR Polda Kalteng juga menyampaikan himbauan kepada pengendara untuk melengkapi surat-surat kendaraan seperti SIM dan STNK, dan menggunakan helm SNI bagi pengendara motor.

“Kami berharap dengan adanya kegiatan ini dapat menumbuhkan kesadaran para warga sekolah khususnya pelajar MAN Kota Palangka Raya tentang pentingnya menjaga keselamatan dan tertib dalam berkendara” tambahnya lagi.

Selesai upacara, Ditlantas Polda Kalteng melalui Kasat PJR, AKBP Suwarno menyerahkan cinderamata berupa dua buah helm yang diterima langsung Kepala MAN Kota Palangka Raya, H. Ahmad Fauzi.

Kepala MAN Kota, H Ahmad Fauzi menyambut positif program Senin simpatik dan berharap program kemitraan dengan kepolisian tetap terus berlanjut dalam berbagai momentum untuk mensosialisasikan budaya tertib dan taat berlalu lintas. (khalid/hms/ko)