PALANGKA RAYA-PT Pos Indonesia akan memulai menyalurkan batuan sosial tunai (BST) dari Kementerian Sosial pada hari ini, Rabu (21/7). Sebanyak 4.444 keluarga penerima manfaat (KPM) Kota Palangka Raya akan menerima BST periode Bulan Mei-Juni 2021.
Kepada Kaltengonline.com (grup Kalteng Pos), Kepala Kantor Pos Palangka Raya, Andyan Pradipto membenarkan bahwa BST akan mulai dibagikan pada Rabu nanti. Sebanyak 4.444 PKM dari 5 kecamatan di Kota Palangka Raya akan menerima BST dari Kementrian Sosial RI.
“Penyaluran BST akan dilakukan mulai Tanggal 21 hingga 26 Juli 2021. Tempatnya yaitu di Kantor Pos Palangka Raya Jalan Imam Bonjol , Kantor Pos Cabang RTA Milono dan Kantor Pos Tangkiling. Untuk Jadwal akan ditempel di Kantor Kelurahan. Bantuan yang diberikan sebesar Rp600 ribu sekaligus untuk bantuan periode Mei-Juni 2021,” ucap Andyan.
Untuk Syarat pengambilan seperti yang sudah-sudah, yaitu membawa KTP atau tanpa pengenal lainnya. “Bagi yang diwakilkan, wajib membawa tanda pengenal penerima dan pengambil. Serta membawa kartu keluarga. Karena yang bisa mengambilkan hanya yang namanya tercantum dalam KK yang sama dengan penerima. Dan yang paling penting wajib memakai masker dan mentaati prokes selama berada di lokasi,” ucapnya.
Untuk jadwal, pada Rabu (21/7) jadwalnya warga Kelurahan Bukit Tunggal, Petuk Ketimpun, Kereng Bangkirai, Sabaru, Danau Tundai dan Tanjung Pinang. Kemudian pada Kamis (22/7) untuk KPM Kelurahan Panarung, Pahandut Seberang dan Tumbang Rungan.
“Kemudian pada Jumat (23/7) untuk KPM Kelurahan Menteng. Sabtu (24/7) untuk KPM Kelurahan Palangka. Minggu (25/7) KPM Kelurahan Pahandut dan Senin (26/7) jadwal KPM Langkai,” lanjutnya.