Kaltengonline – Mahasiswa bertanya, Willy menjawab. Hal itu lah yang terlihat dari kegiatan KuDesak Willy – Habib yang digelar pada Minggu (08/09/24) sore, di Loyal Cafe, Jalan Lamtoro Gung, Kota Palangka Raya.
Dalam kesempatan tersebut, puluhan mahasiswa dari sejumlah Perguruan Tinggi, baik negeri maupun swasta di Palangka Raya hadir dan memberikan pertanyaan kepada Calon Gubernur Kalteng, Willy M Yoseph.
Kebanyakan para mahasiswa bertanya tentang komitmen pasangan Willy – Habib terkait pendidikan di Provinsi Kalteng, mulai dari masalah biasiswa, mes mahasiswa dari luar kota, Pemerataan SDM dan juga fasilita pendidikan.
Willy M Yoseph pun langsung menjawab apa yang menjadi pertanyaan para mahasiswa ini. Willy juga memberikan apresiasi tinggi kepada mahasiswa dan mengajak untuk bersama mewujudkan SDM handak di Kalimantan Tengah. Karena dengan SDM yang mumpuni dan mencukupi, masalah ekonomi akan ikut teningkat.
” Ini menarik, tentu masyarakat dan juga mahasiswa ingin mengetahui sejauh mana visi dan misi dari calon pemimpin di Kalteng. Bagaimana komitmen calon tentang arah Kalimantan Tengah kedepan,”ucap Willy M Yoseph kepada kaltengonline.com. (bud)