PALANGKA RAYA-Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, bakal calon gubernur (Bacagub) Kalimantan Tengah (Kalteng), H Agustiar Sabran, mengunjungi Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kalteng. Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat tali silaturahmi sekaligus mendengar aspirasi dari masyarakat melalui anggota LDII Kalteng.
Agustiar menegaskan bahwa pertemuan ini merupakan langkah penting untuk mencari solusi dari berbagai permasalahan yang dihadapi Provinsi Kalteng. “Silaturahmi ini menjadi modal untuk mencari solusi dari setiap permasalahan yang ada di Provinsi Kalteng,” ujarnya saat berkunjung ke DPW LDII Kalteng di Masjid Jamiatul Amaliyah, Senin (16/9)
Dalam kesempatan tersebut, ia juga menerima berbagai aspirasi dari anggota LDII yang nantinya akan diintegrasikan ke dalam visi dan misinya selama lima tahun ke depan
“Dari aspirasi ini, saya tampung. Dan Insya Allah apabila menjadi Gubernur Kalteng, saya akan coba wujudkan,” tambahnya.
Salah satu aspirasi yang dibahas adalah terkait pelaksanaan program dari pemerintah pusat ke daerah. Agustiar berkomitmen untuk mengawal dan mewujudkan program presiden terpilih di Kalteng, mengingat Provinsi Kalteng merupakan salah satu daerah penyangga Ibu Kota Negara (IKN).
Ia juga menekankan pentingnya memaksimalkan sektor kedaulatan pangan di Kalteng agar provinsi ini tidak lagi bergantung pada pasokan dari daerah lain. “Kami bertekad untuk menjadikan Kalteng sebagai daerah mandiri pangan,” tegasnya
Selain itu, ia bersama Edy Pratowo siap untuk memperjuangkan kesejahteraan masyarakat desa. Menurutnya, desa di Kalteng memiliki potensi besar yang belum sepenuhnya tergali, terutama pada sektor pertanian, perikanan, dan pariwisata. Potensi tersebut akan terus dikembangkan demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Kami melihat potensi besar yang dimiliki desa-desa di Kalimantan Tengah. Oleh karena itu, kita akan mengembangkan dari desa ke kota sehingga kesejahteraan masyarakat dapat merata,” tutup kakak kandung Gubernur Kalteng ini
Sementara itu, Ketua DPW LDII Provinsi Kalteng, Nur Prayudi menjelaskan bahwasanya sesuai keputusan Musyawarah Nasional (Munas) dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang bergulir dari 7-9 November tahun 2023, sikap politik LDII adalah netral aktif. Artinya LDII tidak berafiliasi dengan partai politik (parpol) atau paslon tertentu. Namun kepada seluruh warga LDII supaya menyalurkan aspirasi politiknya dan dilarang golput atau tidak memilih
Agustiar sebagai tokoh Kalteng memaparkan bagaimana Provinsi Kalteng di masa depan memiliki aksesabilitas yang memadai. Dengan membangun jaringan jalan, rel kereta api dan pelabuhan sehingga memudahkan transportasi manusia dan barang.
Terlebih, sebagai daerah penyangga IKN, Agustiar bertekad dengan sungguh-sungguh membangun food estate, meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan meningkatkan APBD. “Dengan kebersamaan, keinginan tersebut lebih mudah diwujudkan,” jelasnya. Dalam alur pilkada 2024, LDII mendorong pelaksanaan pilkada yang damai, tidak memecah belah antar sesame dan bisa memilih kepala daerah dari putra terbaik Kalteng.(ham/ram/ko)