KUALA KAPUAS – Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat tinjau secara langsung pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 bagi para Lansia di Desa Lupak Dalam, Kecamatan Kapuas Kuala, Kabupaten Kapuas, baru-baru ini.
Dalam Kesempatan tersebut, Ben Brahim didampingi sejumlah Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemerintah Kabupaten Kapuas dan Camat Kapuas Kuala Inop, Unsur Tripika Kecamatan Kapuas Kuala serta dihadiri peserta Vaksinasi Covid-19 yang terdiri dari para Orang Tua/lansia di Desa Lupak Dalam.
Usai meninjau pelaksaan vaksinasi Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat mengatakan Pemerintah terus berupaya agar seluruh masyarakat khususnya lansia di Kabupaten Kapuas dapat divaksin.
“Kita optimistis dengan melakukan vaksinasi secara massif kita dapat mencapai target para lansia sudah selesai vaksin pada tanggal 1 Juli 2021,” ucap Ben.
Dirinya menyampaikan bahwa dengan pelaksanaan vaksinasi yang terus menerus dilakukan maka mata rantai penyebaran Covid-19 bisa diatasi. “Dengan vaksinasi maka kita sudah 90 persen terlindungi dari bahaya Covid-19, tapi dengan catatan harus selalu menerapkan Protokol Kesehatan yang ditetapkan Pemerintah Pusat,” tegas Bupati Kapuas itu.
Lebih lanjut, dirinya berharap pendistribusian Vaksin dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah untuk disalurkan ke Kabupaten Kapuas dapat berjalan dengan baik dan lancar. Serta untuk masyarakat yang belum melaksanakan vaksin, Ben meminta agar masyarakat bisa menyadari bahwa vaksinasi ini sangat penting untuk memperkuat kekebalan tubuh.
“Sehingga masyarakat kita tentunya tidak mudah terkena atau tertular Covid-19 kalau sudah divaksin, juga vaksin ini halal dan aman,” pungkasnya. (hmskmf/ala)