PALANGKA RAYA -Ketua umum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) H Fahrizal Fitri secara langsung melantik para pengurus (MES) Kota Palangka Raya masa bakti (1443 – 1446 Hijriah) atau 2022 – 2025, Sabtu (2/4).
Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya Hera Nugrahayu terpilih sebagai ketua umum MES Palangka Raya, dengan sekretaris umum Hj Tutiyah dan bendahara umum Hj Absiah yang juga saat menjabat sebagai kepala BPKAD Kota Palangka Raya. Pelantikan tersebut juga disaksikan secara langsung oleh Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin.
“Selamat atas kepada pengurus MES Kota Palangka Raya yang baru saja dilantik,” ungkap Fairid kemarin.
Fairid berharap, dengan dilantiknya secara resmi pengurus MES ini, semoga bisa melakukan sinergi dengan seluruh elemen ekonomi dan elemen lain di Kota Cantik. Dalam hal membangun perekonomian.
Khususnya membangun ekonomi masyarakat syariah, yang juga besar harapanannya bisa memberikan dampak positif kepada meningkatnya kesejahteraan masyarakat. Karena ekonomi merupakan salah satu faktor kesejahteraan masyarakat.
Dengan terwujudnya ekonomi masyarakat syariah, bukan hanya kesejahteraan masyarakat yang meningkat akan tetapi juga taraf hidup masing-masing masyarakat juga perlahan – lahan ikut meningkat
“Semoga amanah dalam menjalankan tugas, hasilkan karya -karya terbaik selama bertugasyang berdampak positif padaperkembangan dan pertumbuhanekonomi syariah di Kota PalangkaRaya,” harapnya. (ahm/ans/ko)