PALANGKA RAYA – Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran mengimbau masyarakat agar mewaspadai potensi terjadinya kebakaran, baik di sekitar pemukiman maupun kebakaran hutan dan lahan. Imbauan tersebut disampaikan Gubernur melalui Kepala Pelaksana BPBPK Kalteng, Ahmad Toyib saat dibincangi wartawan belum lama ini.
Menurut Ahmad Toyib, kebakaran pemukiman, rumah dan lahan yang terjadi sangat berdampak luas kepada masyarakat. Akibat yang ditimbulkan dari kebakaran tersebut sangat mengganggu kesehatan serta berdampak ekonomi, sosial dan terganggunya hubungan luar negeri.
“Guna mengantisipasi kebakaran yang terjadi, untuk itu perlu dilakukan sosialisasi kepada masyarakat agar tidak melakukan pembakaran di kebun ataulahan kosong, terutama pada saat musim kemarau, apalagi di daerah kita dominan lahan gambut yang sangat rentan terhadap kebakaran,” ajaknya.
Ditambahnya lagi, pemadaman dan pencegahan kebakaran bukan hanya tanggung jawab pemerintah daerah, tapi juga tanggungjawab masyarakat pada umumnya.(bud)